Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 15 Desember 2022 di Pondok Pesantren Mathlal’ul Anwar, yang beralamatkan di Jl. Pak Benceng No. 22A, Sungai Bangkong, Kec. Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
Dalam kegiatan ini dihadiri oleh:
- Ketua Perguruan Mathal’ul Anwar Pontianak, yaitu Bapak Drs. H. Momon Salmon, M.Pd.
- Kepala MA Mathlal’ul Anwar Pontianak Ibu Nurbaiti, S.P.
- Kepala MTs Mathlal’ul Anwar Pontianak Bapak Nurhasan, S.Sos.
- Kaprodi TBI FTIK IAIN Pontianak, Bapak Sulaiman, M.Pd.
- Sekprodi TBI FTIK IAIN Pontianak, Ibu Nanik Shobikah, M.Pd.
- Serta para Dosen TBI FTIK IAIN Pontianak, dan juga para guru MTs dan MA Mathlal’ul Anwar Pontianak.
- Dalam kegiatan ini, dihadiri pula 9 orang mahasiswa TBI yang berada di semester 5, 3, dan 1.
Jumlah peserta di dalam kegiatan ini yaitu berkisar antara 35 s.d. 40 perserta, yang teridiri dari para guru MTs dan MA Mathla’ul Anwar. Kegiatan ini bertujuan untuk mengikat sebuah perjanjian antara pihak TBI FTIK IAIN Pontianak dengan Pondok Pesantren Mathlal’ul Anwar untuk melaksanakan PKM (Pengabdian Kepada Masyarakat), dan juga Promosi TBI FTIK IAIN Pontianak.
Bapak Sulaiman, M.Pd, selaku Kaprodi TBI FTIK IAIN Pontianak menyampaikan harapannya, “Saya harap pertemuan kita tidak hanya sekali dua kali, melainkan terus-menerus berlanjut. Setelah ini mahasiswa TBI akan melaksanakan magang 3 yang dimana saya harap bisa diadakan di sini juga” ucap beliau. Tak hanya itu, di dalam kegiatan ini juga terdapat penyampaian materi yang disampaikan oleh Sekprodi TBI, Ibu Nanik Shobikah,M.Pd, dan juga dosen TBI Ibu Militansina, M.Pd.
Penulis: Zia Putri Nurjannah