TBI Bangga! Excellence Grup Sukses Hadirkan Lulusan Universitas Houston Amerika

(ftik.iainptk.ac.id) Mahasiswa Semester VI B “Excellence Grup” Program Studi Tadris Bahasa Inggris sukses menyelenggarakan Podcast Broadcasting, Kamis (22/06/2023). Podcast ini menghadirkan narasumber kompeten Lulusan Universitas Houston, Dwi Sasta Kanaya. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Prodi Tadris Bahasa Inggris (Sulaiman, M.Pd.) dan Dosen Pengampu Mata Kuliah Broadcasting (Septian Utut Sugiatno, M.Pd.). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengalaman kepada mahasiswa terkait perkembangan dunia akademik dan profesional. Sedangkan Excellence Grup merupakan kelompok yang dibentuk untuk memenuhi tugas akhir semester pada mata kuliah Broadcasting.

Ketua Prodi Tadris Bahasa Inggris, Sulaiman, M.Pd mengaku takjub atas sajian dan persiapan yang dilakukan oleh mahasiswa. “Saya sangat bangga dan takjub kepada Excellence grup karena dapat menghadirkan narasumber yang berkelas Internasional.” Podcast ini disambut antusias oleh mahasiswa dan anggota Excellence Grup. Para pendengar dapat mendengarkan perbincangan menarik antara moderator dan narasumber. Meliputi topik-topik seperti beasiswa, tips dan trik belajar bahasa Inggris, dan kiat-kiat untuk berhasil dalam karir terkait bahasa Inggris.

Virda Fernanda, salah satu Mahasiswa Prodi Tadris Bahasa Inggris mengatakan, “Saya merasa terinspirasi dan termotivasi setelah mendengarkan podcast ini. Saya mendapatkan wawasan berharga tentang peluang karir yang ada dan langkah-langkah yang harus saya ambil untuk mencapai kesuksesan seperti para lulusan ini.” Ia berharap, keberhasilan podcast ini akan mendorong kerja sama lebih lanjut antara Excellence Grup dan alumni Universitas Houston dalam mendukung pengembangan pendidikan dan karir di bidang bahasa Inggris. Podcast ini juga diharapkan menjadi sumber inspirasi bagi para mahasiswa dan calon mahasiswa yang tertarik dalam mempelajari bahasa Inggris dan meraih kesuksesan di bidang tersebut.

Penulis: Jumiarti, Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris

28 thoughts on “TBI Bangga! Excellence Grup Sukses Hadirkan Lulusan Universitas Houston Amerika”

  1. Conclusion Polymorphisms in CYP2 appear to be associated with breast cancer risk levitra lyon Dependent edema in pregnancy, resulting from restriction of venous return by the expanded uterus, is properly treated through elevation of the lower extremities and use of support hose; use of diuretics to lower intravascular volume in this case is unsupported and unnecessary

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *