Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris (TBI) FTIK Meraih Juara 2 Lomba Tundang (Pantun Berdendang) pada Kegiatan Gebyar Ma’had (Gema) 2022 Ma’had Al Jamiah IAIN Pontianak

Aisha Rafira, mahasiswa Semester 2 Kelas A Program Studi (Prodi) Tadris Bahasa Inggris (TBI) FTIK IAIN Pontianak meraih Juara 2 pada Kegiatan Gema (Gebyar Ma’had) 2022 yang diselenggarakan di Ma’had Al Jami’ah IAIN Pontianak pada tanggal 15 s.d. 20 Juni 2022. Perlombaan ini dilaksanakan berkelompok yang masing-masing kelompok terdiri dari lima orang. Ada delapan kelompok yang berkompetisi pada lomba Tundang (Pantun Berdendang) ini.  Adapun anggota kelompok yang diketuai oleh Aisha Rafira dalam lomba ini adalah Radila Kubeka, Julia Puspita, Tri Wahyuni, dan Dayang. Juri dalam kegiatan ini adalah para Musyrif dan Musyrifah di Ma’had Al Jami’ah IAIN Pontianak.

Piala Juara II Lomba Pantung Berdendang yang diraih oleh Aisha Rafira

Rasa bangga dan bahagia dirasakan oleh Aisha Rafira dan anggota kelompoknya ketika diumumkan menjadi Juara 2 Lomba Tundang pada Kegiatan Gema 2022 ini. Aisha (panggilan akrabnya) menyampaikan bahwa sebagai mahasiswa harus bisa mencintai kearifan budaya lokal Kalimantan Barat salah satunya Tundang ini. Tak lupa Aisha juga menyampaikan kepada seluruh mahasiswa TBI untuk tetap bersemangat belajar bahasa Inggris dan selalu mencintai kearifan budaya lokal dari daerah masing-masing. Aisha juga menyampaikan rasa terima kasih kepada para Musyrif dan Musyrifah Ma’had Al Jami’ah IAIN Pontianak yang telah menyelenggarakan kegiatan Gema 2022 ini dan Aisha juga menyampaikan terima kasih kepada Prodi TBI yang selalu mendukung Aisha dan mahasiswa TBI yang lain untuk selalu belajar dan berkarya dimanapun berada, umumnya di IAIN Pontianak, khususnya di Ma’had Al Jami’ah IAIN Pontianak dan di Prodi TBI FTIK IAIN Pontianak.

Penulis : Aisha Rafira

Editor : Nanik Shobikah, M.Pd.

7 thoughts on “Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris (TBI) FTIK Meraih Juara 2 Lomba Tundang (Pantun Berdendang) pada Kegiatan Gebyar Ma’had (Gema) 2022 Ma’had Al Jamiah IAIN Pontianak”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *